Kamar Tidur Cantik dengan Sekat Semi-Permanen
Kamar tidur ukuran 2x3 ini punya bentuk yang memanjang ke belakang, jadi dalam satu area rumah kamu bisa membuat beberapa ruang kamar tidur kecil yang berjejer. Cocok dijadikan sebagai kamar tidur untuk anak-anak. Desainnya minimalis, namun terlihat sangat ceria dengan penambahan wallpaper dinding, hiasan, dan penggunaan bedcover yang motifnya cantik.
Di kamar tidur 2x3 ini, kamu bisa meletakkan 1 ranjang berukuran single, 1 buah karpet bulu di samping ranjang, 1 set sekat semi-permanen dari kain, dan 1 lemari laci.
Baca Juga: 10 Inspirasi Model Plafon Kamar Tidur Ukuran 3x3
Meja Nakas Serbaguna
Pemilihan meja nakas juga dapat membantu Anda mengoptimalkan fungsi kamar. Pilihlah meja nakas yang memiliki buku-buku di bagian bawahnya sehingga dapat dijadikan tempat penyimpanan. Sementara bagian atasnya dapat dijadikan tempat lampu dan dekorasi lainnya.
Kamar Ukuran 2x3 dengan Desain yang Multifungsi
Untuk ukuran kamar tidur 2x3, kamu memang tidak disarankan untuk menggunakan terlalu banyak perabotan atau isi kamar supaya tidak terkesan terlalu penuh dan sumpek. Tapi jika kebetulan kamu punya barang-barang yang banyak, kamu bisa lho meniru konsep kamar 2x3 diatas. Kamar ini bentuknya memanjang ke samping, jadi di sebelah ranjang kamu masih bisa menaruh 1 set meja dan kursi belajar.
Ranjang yang digunakan tipenya single, dengan laci di bagian kolong bawahnya sebagai tempat untuk menyimpan baju atau barang lainnya mengingat penggunaan lemari kurang memungkinkan. Kasurnya putih polos supaya terlihat lebih minimalis. Untuk memanfaatkan space kosong di dinding, kamu bisa menggunakan rak-rak dinding berjejer untuk menyimpan koleksi buku dan barangmu lainnya.
Inspirasi Furniture Praktis pada Kamar 2×3
Kamar Tidur 2x3 dengan Tampilan Lebih Maskulin untuk Pria
Konsep ukuran kamar 2x3 ini lebih maskulin dengan perpaduan warna biru langit, putih, dan hitam. Cocok dijadikan inspirasi untuk kamar tidur pria. Ada 1 ranjang yang ukurannya cukup besar, 1 rak, night stand minimalis berbentuk tabung, board, dan 1 buah meja minimalis panjang lengkap dengan kursinya.
Kamu bisa menambahkan beberapa wallpaper sesuai selera supaya tampilannya tak terlalu sepi. Bentuknya yang memanjang kebelakang akan mempermudahmu menata isi kamar.
Baca Juga: Desain kamar kos 3x3 Tema Minimalis dan Furniture yang Bagus
Nah, itulah 8 rekomendasi konsep ukuran kamar tidur 2x3 yang bisa kamu jadikan referensi. Diantara pilihan-pilihan di atas, kira-kira pilihan manakah yang cocok untukmu?
Jangan lupa kunjungi artikel menarik lainnya dari Brighton hanya di Brighton News ya!
Untuk kamar dengan lebar terbatas, ada baiknya kamu pertimbangkan penggunaan kasur single seperti inspirasi di atas.
Tujuannya adalah agar di sisi samping kasur masih ada ruang untuk lemari kecil.
Sementara di sebrang kasur kamu bisa memasang meja belajar atau lemari pakaian besar.
Kemudian, untuk cermin, lebih baik gunakan cermin dinding agar tidak makan tempat.
Memanfaatkan Area Belakang Pintu Sebagai Rak Penyimpanan
Adanya rak mungil ini tidak menghabiskan banyak space di dalam kamar. Cara lain untuk memanfaatkan area belakang pintu adalah memberi celah antara daun pintu dengan dinding. Misalnya 30 hingga 50 centimeter.
Pintu Kamar Engsel Minimalis
Inspirasi pintu kamar minimalis selanjutnya datang dari jenis pintu kamar engsel dengan warna dark brown. Ornamen garis pada bagian tengah pintu mampu memberikan kesan elegan dan mewah, apalagi didalamnya disandingkan dengan handle pintu yang sangat classy.
Desain Natural Kayu
Kamar yang mungil bisa terasa sangat sesak dan membosankan. Karena itu, sentuhan bahan natural atau tema alam bisa membuat ruangan tampak lebih segar dan cerah. Contoh yang paling pas adalah menggunakan perabotan dengan warna kayu asli. Seperti ranjang, meja belajar, dan lemari yang memiliki tekstur seperti kayu.
Agar warna kayu tampak jelas, kamu bisa padukan dengan warna putih untuk furnitur atau temboknya. Jadi ruangan pun akan tampak lebih cerah. Desain kamar tidur minimalis ukuran 3x3 bakal tampil maksimal dengan cahaya natural. Tapi kamu juga bisa gunakan cahaya tidak langsung, tambahkan tanaman hijau, atau dekorasi yang sama temanya.
Kamar dengan Kasur Kecil dan Lemari Dinding
Inspirasi di atas menunjukkan bahwa dengan pengelolaan space ruangan yang tepat, kamar dapat lebih nyaman dan tampak lebih lapang. Menggunakan furniture gabungan dimana kasur, meja, dan rak menjadi satu. Kemudian, pilihan kursi dengan kaki yang ramping membuat ruangan tetap tampak lapang.
Sliding Door Kamar Minimalis
Pintu Sliding merupakan inovasi pintu yang terinspirasi budaya masyarakat Jepang yang terkenal sangat efektif dalam memanfaatkan ruangan.
Dengan memilih pintu geser seperti ini, pemilik kamar diuntungkan karena bisa menempatkan furniture di bagian belakang pintu. Pintu jenis ini memang sangat cocok untuk kamar dengan ukuran yang tidak cukup besar, sehingga bisa menambah space untuk menyimpan barang-barang.